OTOMOTIFNET - Setelah mendapatkan dominasi nilai predikat bintang lima beberapa waktu lalu dari hasil komparasi bengkel resmi (beres) oleh Tim OTOBURSA-OTOMOTIF, kini Honda kembali bikin kejutan.
Adalah Honda Pondok Indah dan Fatmawati, Jaksel, yang berada di bawah PT Istana Kebayoran Lama Motor, sejak 1 Desember lalu, telah meresmikan layanan servis cepat 30 menit.
Lewat layanan ini, maka customer diuntungkan karena kepastian waktu ketika melakukan perawatan kendarannya.
Aneka varian Honda dan kapan pun tahun produksinya bisa memanfaatkan layanan ini. Hanya menurut Irnawati, customer car officer, layanan servis 30 menit berlaku untuk mobil tanpa keluhan.
”Artinya untuk perawatan berkala tiap kelipatan kilometer tertentu,” jabarnya. Syarat lainnya adalah customer wajib booking service sehari sebelumnya. Tanpa itu, maka layanan tersebut tak bisa diberikan.
Pihak bengkel sendiri menyediakan dua stall dengan empat mekanik khusus yang menangani servis cepat ini. Tarif jasa maupun spare partnya tetap sama jika melakukan servis biasa.
Lalu kalau lewat dari 30 menit? Jika itu terjadi, konsekuensinya bengkel akan membebaskan tarif jasa plus spare part-nya. ”Kalau lewat dari waktu yang ditentukan, kami akan dikenai sanksi,” kata Nugraha, mekanik quick service.
Penulis/Foto: Khalif / Khalif
Sumber: otomotifnet.com
0 komentar:
Posting Komentar